TRANSLASI

Rabu, 25 Mei 2011

            Translasi : proses penerjemahan kodon mRNA menjadi rantai polipeptida.
            Terjadi di sitoplasma
            Tahapan translasi :
1.       Inisiasi (pemrakarsaan)
2.       Elongasi (pemanjangan)
3.       Terminasi (penghentian)

           Komponen yang berperan pada proses translasi :
1.       mRNA
2.       tRNA
3.       Asam amino
4.       Ribosom (sub unit besar dan kecil)
5.       Enzim peptidil transferase
6.       Enzim deasilase-tRNA

1.       Inisiasi
          Proses ini diawali dengan menempelnya ribosom sub unit kecil yang memiliki situs P dan A, pada untai mRNA
          Penempelan ini terjadi pada tempat sebelum kodon start yaitu pada struktur tudung atau cap pada ujung 5’ mRNA
          Setelah terikat, ribosom bergerak ke arah 3’ dan bertemu dengan kodon start (AUG)
          Kodon AUG ini menjadi kodon pemrakarsa proses penerjemahan mRNA.
          tRNA yang menyandikan AUG dan membawa asam amino metionin masuk ke situs P.
          mRNA, ribosom sub unit kecil dan tRNAmet  menjadi komplek inisiasi.
          Setelah komplek inisiasi terbentuk , ribosom sub unit besar menempel pada ribosom sub unit kecil
          Proses penempelan ini memerlukan energi yang diperoleh dari GTP.
          Dari hasil penempelan ini terbentuk 2 situs terpisah yaitu situs P (peptidil) dan situs A (aminoasil).’

2.       Elongasi
          Elongasi dimulai ketika tRNA yang membawa asam amino yang tepat masuk ke situs A  dan berpasangan dengan basa pada kodon kedua.
          Kedua asam amino yang berdekatan ini kemudian saling berikatan (ikatan peptida) dengan reaksi yang dikatalis oleh enzim transferase peptidil
          Enzim transferase peptidil bekerjasama dengan enzim deasilase-tRNa untuk memutus ikatan t-RNA dan asam amino (di sini metionin).
          Hasil dari reaksi ini adalah dipeptida yang terikat pada tRNA yang berada di situs A.
          tRNA yang sudah tidak membawa asam amino keluar dari situs P, dan komplek aa-aa-tRNA dari situs A pindah ke situs P.
          Ribosom bergerak sepanjang mRNA.
          tRNA yang menyandikan kodon ketiga masuk ke situs A dan seterusnya

3.       Terminasi
          Penerjemahan berhenti apabila kodon stop (UAA/UAG/UGA) menempati situs A pada sub unit kecil.
          Tidak ada molekul tRNA yang memiliki antikodon yang berpasangan dengan kodon tersebut.
          Karena itu masuk faktor pembebas ke situs A.
          Faktor ini dengan bantuan energi dari GTP melepaskan rantai polipeptida yang selesai dibentuk.
          Ribosom terpisah menjadi sub unit besar dan sub unit kecil.

0 komentar:

Posting Komentar